Lintas Bisnis.com Jakarta – PT. Patuna Mekar Jaya (PatunaTravel) melebarkan sayap bisnisnya dengan meresmikannya kembali kantor cabang ke-6 di wilayah jabotabek yang berada di lokasi kawasan pasar minggu Jakarta, Rabu (1/11/2017) Kantor cabang ini, menjadi kantor perwakilan ke-62 yang tersebar di seluruh Indonesia.
Dalam sambutannya Hj. Emma selaku Komisaris Utama PT. Patuna Mekar Jaya menyampaikan, Hal ini merupakan sebagai bentuk komitmen Patuna Travel dalam menghadirkan pelayanan serta kenyamanan bertransaksi para calon jamaah ibadah Umrah dan Haji di tanah air.
“Alhamdulilah, dengan hadirnya cabang baru Patuna di wilayah Pasar Minggu ini, semoga usaha kami semakin mekar juga dan yang paling penting Patuna selalu jujur dan tidak ada tipu menipu seperti travel lain yang bermasalah,” jelas Hj Emma
Hj Emma menambahkan “Patuna sebagai travel besar yang sudah berdiri sejak tahun 1972 akan terus bekerja dengan baik, professional dengan tidak membohongi jamaah seperti travel lain yang bermasalah”.
Sementara itu Direktur Utama Patuna, Syam Resfiadi mengatakan pihaknya merasa bersyukur dapat meresmikan cabang baru ini.
”Dengan ridho Allah, hari ini Patuna Travel meresmikan kantor cabang terbaru. Hal ini juga tidak lepas dari dukungan stakeholder yang selama ini mendukung pelayanan kami,” kata Syam Resfiadi.
Harapan kami, dengan hadirnya kantor cabang yang baru ini bisa membantu para agen-agen kami di wilayah ini sekaligus membantu masyarakat sekitar yang ingin menjalankan ibadah haji atau umroh,” tambah Syam.
Hestini Setiawati selaku manajer Patuna Travel cabang Pasar Minggu, menyampaikan, daerah Pasar Minggu ini mayoritas pemeluk agama Islam, kedepannya harapan saya, mereka akan memilih Patuna sebagai penyelenggara perjalanan ibadah mereka.
“Patuna Travel merupakan biro travel haji dan umrah tidak hanya terpercaya bahkan menjadi terbaik saat ini. Karenanya, dengan lokasi strategis di kawasan pasar Minggu ini” kata Hestini.
Dengan hadirnya Patuna Travel di kawasan pasar minggu ini di harapkan dapat memudahkan masyarakat sekitar yang ingin menunaikan ibadah umrah dan Haji
“Alhamdulilah, kantor perwakilan Patuna hadir di kawasan Pasar Minggu. Dan dalam waktu dekat ini sudah ada 45 jamaah yang akan kita berangkatkan di bulan November hingga Desember,” pungkas Hestini.